Jumat, 29 Maret 2024

Realistis, Tim Futsal Kudus Hanya Patok Target Lolos Fase Grup di Porprov

Dian Utoro Aji
Sabtu, 7 April 2018 11:59:35
Tim Kualifikasi Porprov Futsal Kabupaten Kudus terus digembleng untuk meningkatkan kemampuan. (MuriaNewsCom)
Murianews,  Kudus – Kontingen Futsal Kabupaten Kudus tak mau muluk-muluk dalam mematok target di even Pekan Olahraga Provinsi (Porprov) Jateng, Oktober mendatang. Meski masih lama, tim kebanggaan Kota Kretek mencoba realistis. Mereka hanya mematok bisa lolos fase grup di ajang empat tahunan itu. Assisten Manager Tim Futsal Kudus Catur Anggoro Priyo mengatakan, target lolos fase grup dipatok bukan tanpa alasan. Secara garis besar, tim-tim yang berada di Solo Raya sangat diperhitungkan. ”Di Solo Raya ada Sukoharjo. Mereka merupakan juara bertahan. Sedangkan Solo tentu akan habis-habisan karena gengsi sebagai tuan rumah. Sementara Klaten,  Boyolali,  dan Kota Semarang juga memiliki kualitas bagus,” jelasnya kepada MuriaNewsCom. Meskipun begitu, ia juga tak mau mengendorkan semangat. Saat ini ia pun masih meramu tim terbaik Kota Kretek. Salah satunya dengan latihan rutin tiga kali dalam sepekan. ”Kemarin ada 23 pemain, setelah diseleksi tinggal 16 pemain yang terdiri dari tiga kiper dan 13 pemain. Rencananya tim akan diruncingkan kembali menjadi 14 pemain yang akan dibawa ke Porprov mendatang, " imbuhnya. Disebutkan Tim Futsal Kudus rencananya juga akan melakukan uji coba pada bulan Mei mendatang. Setelah itu, mereka juga bakal mengikuti turnamen turnamen. ”Bulan Mei kita mulai mengadakan uji coba. Selesai lebaran kita terjun di turnamen-turnamen resmi seperti AFP Championship U-19,”  pungkasnya. Editor: Supriyadi

Baca Juga

Komentar