Selasa, 19 Maret 2024

Asyiknya Nge-Jazz Sambil Berkubang Lumpur

Padhang Pranoto
Minggu, 22 Oktober 2017 17:46:19
Beberapa anak asyik bergoyang dalam kubangan lumpur sambil mendengarkan alunan musik Jazz, dalam event Olimpiade Dolanan Anak (ODOLAN) 2017, Minggu (22/10/2017). (MuriaNewsCom/Padang Pranoto)
Murianews, Jepara - Bermain lumpur itu mengasyikan. Hal itulah yang diungkapkan peserta Jazz Lumpur, dalam gelaran event Olimpiade Dolanan Anak (ODOLAN) 2017, Minggu (22/101/2017).
 
Seorang penonton sekaligus peserta anak, Angel (7) mengatakan, sangat senang dapat 'berkubang' dalam lumpur. Terlebih kesempatan itu merupakan yang pertama baginya. 
 
"Baru sekali ini bisa main lumpur di sawah, rasanya ternyata asyik. Temannya banyak," ujarnya polos. 
 
Selain asyik bermain lumpur, bocah itu mengaku senang akan permainan tradisional yang baru pertama kali ia mainkan. Seperti Bantengan, Grobak Sodor atau cublak-cublak suweng. 
 
Yazid panitia acara ini mengungkapkan konsep lumpur sengaja siangkat. Hal itu untuk mengenalkan sawah kepada generasi muda. "Sawah bukan hanya media bercocok tanam, namun juga berpotensi menjadi media pendidikan, khususnya non formal atau luar sekolah. Kedepan kegiatan ini akan terus dilestarikan," katanya.
 
Menurutnya, ada tiga band beraliran jazz yang diundang untuk memeriahkan event tersebut. Mereka adalah Bambu Attack, Edelwies Pagi dan Wdhang Rondo. Adapun kegiatan itu diadakan di areal persawahan yang ada di Desa Kecapi, Kecamatan Tahunan, Jepara.
 
Editor: Supriyadi

Baca Juga

Komentar