Jumat, 29 Maret 2024

Ini Identitas Korban Tewas Viar VS Trailer di Terban Kudus

Faisol Hadi
Sabtu, 30 September 2017 17:00:48
Korban tergeletak di tengah jalan dalam kecelakaan antara truk trailer dengan motor roda tiga Viar di Terban, Kudus, Sabtu (30/9/2017). (Group FB KAAP)
Murianews, Kudus – Kecelakaan maut antara motor roda tiga bermerk Viar bernopol K-5137-WQ dengan truk trailer bernopol B- 9327-UIN yang terjadi di jalan pantura Kudus, tepatnya di sebelah barat pabrik PT Pura di Terban, Kudus, Sabtu (30/9/2017) pagi menewaskan satu orang. Ia adalah Sugiyono, warga Desa Blimbing Rejo RT 06 RW 02, Kecamatan Nalumsari, Kabupaten Jepara. Pria berusia 30 tahun itu merupakan pengendara motor roda tiga bermerek Viar. Baca Juga: BREAKING NEWS : Viar Angkut Cendol Ditabrak Trailer di Terban Kudus, 1 Tewas Kanit Laka porles Kudus AKP Ngatmin mengatakan, Sugiyono tewas saat dibawa ke RS Mardi Rahayu saat kecelakaan terjadi. Ia mengalami luka parah di sekujur tubuh dan kehilangan banyak darah. ”Sementara korbannya baru satu itu. Yang satu masih menjalani perawatan di RS Mardi Rahayu,” katanya. Baca Juga: Ternyata Begini Kronologi Kecelakaan Viar VS Trailer di Terban Kudus Untuk kronologi, lanjutnya, kecelakaan terjadi saat korban bersama istrinya Hariyanti melaju dari barat (Kudus) dengan kecepatan sedang. Di saat bersamaan, truk trailer bermerek Hino yang mengangkut mobil juga melaju dari arah berlawanan (Pati). Saat itu, truk trailler tersebut berusaha mendahului mobil kendaraan di depannya. Namun, karena tak sampai dan dari arah berlawanan terdapat kendaraan roda tiga terjadilah kecelakaan. ”Karena tak kuat nyalip, kecelakaan tak bisa dihindarkan dan membuat salah satu pengendara Viar meninggal dunia,” ungkapnya. Ia menegaskan, setelah mendapat kabar kecelakaan tersebut, petugas langsung mebawa kedua korban suami istri ke Rumah Sakit Mardi Rahayu. Sayangnya, nyawa suami tak tertolong hingga akhirnya meninggal dunia dengan sejumlah luka seperti pada Kepala Hematum, Kaki kanan kiri Fraktur. Sementara, lanjut dia, untuk istrinya juga mengalami luka cukup serius. Seperti Dahi, paha kanan dan jari kelinking kanan robek. Dengan luka tersebut, maka harus opname di RS Mardi Rahayu Kudus. Saat ini, pengendara truk, Muhaji (25) warga Desa Karanganyar RT  13 RW 5 Kecamatan Pusakajaya, Subang, sedang diperiksa petugas kepolisian. Atas hal tersebut, dibebankan Rumat: Rp 7.000.000. Editor: Supriyadi

Baca Juga

Komentar