Jumat, 29 Maret 2024

HUT ke-16, Demokrat Siap "Birukan" Pati pada Pileg 2019

Murianews
Sabtu, 9 September 2017 09:13:13
Ketua DPC Demokrat Pati Joni Kurnianto (kanan) memotong tumpeng HUT Demokrat ke-16, Jumat (8/9/2017) malam. (MuriaNewsCom/Lismanto)
Murianews, Pati - Dewan Pimpinan Cabang (DPC) Partai Demokrat Kabupaten Pati memperingati HUT ke-16 dengan menggelar prosesi manakiban dan doa bersama di Jalan Dr Wahidin Pati, Jumat (8/9/2017) malam. Berbagai kader Demokrat ikut menyemarakkan prosesi tersebut dari anggota DPRD, pengurus DPC, pimpinan anak cabang (PAC), ranting sekitar kantor, Perempuan Demokrat Republik Indonesia (PDRI), satgas, hingga kepala desa. Ketua DPC Partai Demokrat Kabupaten Pati Joni Kurnianto mengatakan, HUT ke-16  Partai Demokrat menjadi momentum untuk terus berbenah dan mengepakkan sayapnya. Karena itu, prosesi doa bersama dilakukan dengan sungguh-sungguh. "Kami berharap, Demokrat akan terus berkembang, jaya dan semakin berbakti kepada masyarakat. Melalui prosesi ini, kader Demokrat juga diharapkan selalu dilindungi Allah," kata Joni. Selain itu, Joni mendoakan agar pendiri Partai Demokrat, Susilo Bambang Yudhoyono (SBY) diberikan panjang umur, kesehatan dan kesuksesan. Sebab, HUT Demokrat bertepatan dengan hari ulang tahun mantan presiden dua periode tersebut. "Dari Pati, kami ucapkan selamat ulang tahun untuk Bapak SBY. Semoga diberikan kesehatan, umur panjang dan sukses selalu agar bisa terus berkiprah untuk membangun negeri," ucap Joni. Terkait dengan figur calon legislatif pada 2019 mendatang, Joni sangat optimistis. Pasalnya, animo masyarakat untuk maju sebagai caleg melalui Demokrat sangat tinggi, termasuk para pemuda yang ingin perubahan Pati menjadi lebih baik. Melihat animo tersebut, Joni mengaku siap "membirukan" Kabupaten Pati. Ia sadar, kemajuan Demokrat berawal dari peran masyarakat. Karenanya, pihaknya juga meminta doa restu kepada seluruh masyarakat Kabupaten Pati. Saat ini, Demokrat konsen pada pengembangan kualitas kader dan pengabdian kepada masyarakat. Berbagai aksi kemanusiaan sudah dilakukan untuk memperingati HUT Demokrat ke-16, seperti donor darah dan pengobatan gratis. Editor : Ali Muntoha

Baca Juga

Komentar