Kamis, 28 Maret 2024

Usai Dioperasi, Kondisi Bayi Tanpa Anus Asal Jepara Kini Mulai Membaik

Padhang Pranoto
Senin, 24 Juli 2017 09:24:00
Jihan Novitasari, putri pasangan Nor Sholeh (23) dan Risna Listyaningrum (19) yang lahir tanpa memiliki lubang anus. (Istimewa)
Murianews, Jepara - Perkembangan Jihan Novitasari, bayi tanpa anus asal Desa Troso, Kecamatan Pecangaan, Jepara, yang mendapatkan perawatan di RSUP Dr. Kariadi Semarang kian menggembirakan. Setelah menjalani operasi pada hari Rabu (19/7/2017) lalu, pada Jumat kemarin, bayi mungil putri dari pasangan Nor Sholeh (23) dan Lisna Listyaningrum (19) itu telah siuman.  "Alhamdulillah Dek Jihan sudah siuman tadi pagi. Oksigen yang di mulut sudah dipindah di hidung. Nafasnya pun sudah membaik," ujar sang ayah, yang berprofesi sebagai buruh tenun itu, pada Jumat malam melalui pesan singkat.  Ia mengatakan, jika perkembangan anaknya semakin membaik maka akan dipindah ke ruangan perawatan. Namun demikian hal itu akan melihat perkembangan kesehatan Jihan.  "Habis dioperasi pindah ke ruangan NICU, kondisinya mulai membaik, insyaallah akan dipindah ruangan lagi kalau kondisinya normal kembali. Mohon doanya," tambahnya.  Diberitakan sebelumnya, Jihan bayi tanpa anus dioperasi untuk membuat saluran pembuangan. Selain itu, operasi yang ditangani oleh empat spesialis itu juga bertujuan menutup daging yang tak tertutup kulit pada sekitar perut.  Meskipun pembiayaan perawatan Jihan telah ditanggung JKN-KIS, akan tetapi kedua orang tuanya yang bekerja sebagai buruh tenun, tak memiliki banyak dana. Hal itu karena selama menunggui anaknya, mereka praktis tak bekerja.  "Otomatis tidak bekerja selama menunggui anak saya. Penghasilan saya maksimal Rp 50 ribu per hari. Sedangkan istri saya memintal benang," tuturnya.  Untuk meringankan Nor Sholeh dan Lisna selama di rumah sakit, beberapa donatur telah menyalurkan bantuan langsung kepada mereka, sehari sebelum tindakan operasi. Editor : Kholistiono

Baca Juga

TAG

Komentar