Jumat, 29 Maret 2024

Toko di Eks Stasiun Rembang yang Terbakar Mulai Dibersihkan

Edy Sutriyono
Senin, 20 Maret 2017 10:24:43
Petugas pemadam kebakaran saat melakukan pembersihan toko yang terbakar di eks Stasiun Rembang. (MuriaNewsCom/Edy Sutriyono)
Murianews, Rembang – Lima toko yang ada di kompleks eks Stasiun Rembang yang terbakar pada Jumat (10/3/2017) lalu, kini sudah mulai dibersihkan. Pembersihan dilakukan setelah police line yang ada di tempat tersebut dilepas. “Kemarin-kemarin kan masih ada garis polisinya, jadi tidak bisa diapa-apakan. Nah, sekarang karena garis polisi sudah dilepas, maka sudah bisa dilakukan pembersihan. Nantinya akan dibenahi, agar bisa secepatnya untuk bisa berjualan,” ujar Adi, kerabat salah satu pemilik toko yang terbakar. Menurutnya, akibat musibah kebakaran tersebut, mencapai puluhan, bahkan ratusan juga. Selain bangunan, barang-barang yang berada di dalam toko, yakni pakaian, nilainya tidak sedikit. Seperti halnya celana jeans. Sementara itu, Sunarto salah satu penjual kopi di eks Stasiun Rembang mengatakan, selain lima toko tersebut, warung miliknya termasuk salah satu warung yang terbakar. Namun demikian, kebakarannya hanya kecil. “Tempat kita juga kena sedikit. Dan sejak beberapa hari lalu, kita sudah jualan,” katanya. Dari informasi, lima toko yang terbakar itu masing-masing kios ponsel milik Tofa, toko busana milik Saiful Adi dan Zamroni, kios aksesoris milik Bambang, dan toko komputer milik Budi. Editor : Kholistiono

Baca Juga

Komentar