Jumat, 29 Maret 2024

Balai Desa Kalirejo Undaan Kudus Tutup di Jam Pelayanan, Camat Sita Monitor

Faisol Hadi
Kamis, 5 Januari 2017 12:43:56
Monitor komputer yang dikembalikan ke pihak Desa Kalirejo di Aula Kecamatan Undaan, Kabupaten Kudus. (MuriaNewsCom/Faisol hadi)
Murianews, Kudus - Perlakuan mengecewakan terjadi  pada pelayanan di kantor Pemerintah Desa Kalirejo, Undaan. Karena, saat jam buka pelayanan, kantor desa sudah tertutup. Padahal, pada jam tersebut masih ada warga yang datang untuk membutuhkan pelayanan. Akhirnya, Camat Undaan Catur Widiyatno mengambil inisiatif menyita monitor milik pemerintah desa itu. Catur mengatakan, pihaknya mengetahui keluhan masyarakat mulanya mulai dari media sosial Facebook. Tak hanya sekali, sejumlah warga juga menuangkan keluhan yang sama. Setelah mendapat laporan dari media sosial, Selasa (3/1/2017) ada laporan langsung dari masyarakat di tempat yang sama. Keluhan tersebut muncul saat warga hendak mengurus sesuatu, namun kantor malah tutup. Warga tersebut mengeluh dan lapor ke pihak kecamatan. "Mendengar hal itu, saya sendiri yang datang ke lokasi. Dan benar saja kantor balai desa dalam keadaan tutup dan parahnya lagi terkunci dan tak ada seorangpun di kantor desa," kata dia kepada MuriaNewsCom.  Melihat hal itu, dia langsung meminta kepada petugas untuk membuka balai desa. Kemudian dia menyita dua buah monitor komputer yang kemudian dibawa ke kecamatan. Dia heran dengan kantor yang tutup padahal masih jam pelayanan. "Saat itu saya juga mendatangi kantor desa lainnya. Seperti Balai Desa Lambangan, serta Balaidesa Medini. Dan di kedua balai desa lainnya masih buka dan masih lengkap petugasnya," ujarnya  Ditambahkan, monitor yang dibawa ke kantor kecamatan. Dan baru diberikan Rabu (4/1/2017) saat memanggil semua perangkat Desa Kalirejo. "Jam buka kan sampai jam 15.00 WIB. Lha itu baru jam 12.30 WIB malah sudah tutup," imbuhnya. Editor : Akrom Hazami

Baca Juga

Komentar