Jumat, 29 Maret 2024

Keluarga Korban Kapal Tabrakan Asal Rembang Segera Datangi Posko DVI

Edy Sutriyono
Senin, 21 November 2016 15:32:46
Tarsih, istri Kardjani menunjukkan Kartu Keluarga (KK). Rencananya, keluarga akan menuju ke Tuban untuk memastikan kondisi Kardjani. (MuriaNewsCom/Edy Sutriyono)
Murianews, Rembang – 15 nelayan Juwana, Kabupaten Pati, dinyatakan hilang setelah KM Mulya Sejati yang mereka tumpangi terlibat tabrakan di perairan Tuban dengan kapal berbendera Vietnam, MV Thaison 4, pada Sabtu (19/11/2016). Dari 15 nama tersebut, teridentifikasi ada nama Kardjani, warga Ndukoh RT 3 RW 4 Desa Pedak, Kecamatan Sulang, Rembang. Hingga saat ini, nasib Kardjani masih belum diketahui. Info terbaru adalah, baru tiga orang yang ditemukan dalam kondisi meninggal. Tarsih (59) istri Kardjani mengaku, hingga saat ini pihak keluarga belum mendapatkan pemberitahuan mengenai nasib suaminya, baik dari pihak kepolisian maupun dari pemilik kapal. “Kami baru tahu mengenai kecelakaan kapal ini pada Minggu sore kemarin, dan itu saya tahu dari pemberitaan di media. Pada saat itu juga, kami ke rumah Purnomo di Dukuh Ngerang, Trimulyo, Juwana, yang merupakan teman melaut suami saya,” katanya, Senin (21/11/2016). Namun, ketika sampai rumah Purnomo, katanya, dirinya tidak terlalu banyak mendapat informasi. Sebab, keluarga Purnomo juga sedang berduka, karena, salah satu korban dari kecelakaan tersebut adalah Purnomo. “Kami tidak mau bertanya banyak, karena keluarga Purnomo juga sedang berduka. Jadi kami langsung pulang,” imbuhnya. Sementara itu, Juari, salah satu anak korban bersama keluarga akan berangkat ke Tuban untuk mengetahui secara jelas bagaimana nasib bapaknya. “Saya sudah bawa data yang kami minta dari pihak Polair Polres Rembang,” katanya. Menurutnya, dirinya tidak mau hanya menunggu informasi mengenai kondisi bapaknya. Sebab, hingga kini, pihak keluarga juga belum ada pemberitahuan tentang insiden kecelakaan tersebut. “Kami akan mendatangi posko DVI Polda Jatim, di TPPI Tanjung Awar-awar,” pungkasnya. Baca juga : 3 ABK Kapal Mulya Sejati Ditemukan Dalam Keadaan Meninggal Editor : Kholistiono

Baca Juga

Komentar